IQRA'

Cover Buku
Aku selalu bingung memilih kata ketika menarasikan sesuatu dalam bentuk tulisan. Tapi apa salah nya mencoba, bukan kah skripsiku selesai ku buat.

Firman Allah SWT dalam Al-Quran yang pertama dterima Nabi Muhammad SAW menegaskan betapa pentingnya membaca didalam kehidupan manusia. Syeh Abdul Halim Mahmud, mengatakan dalam kitabnya, “dengan kalimat iqra’ bismi Rabbika dalam kalimat dan semangatnya seakan mengatakan, bacalah demi Tuhanmu, bergeraklah demi Tuhanmu, bekerjalah demi Tuhanmu. Begitupun ketika hendak berhenti dari aktivitas. Sehingga, segala seluruh kehidupan, sujud, cara dan tujuan seseorang dilakukan karena Allah.”

Pelajaran yang bisa kita petik dari kelima ayat pertama diturunkan adalah ketika memulai sesuatu dengan menyebut Nama Allah, sehingga dimudahkan dalam pemahaman dalam hal apa saja selanjutnya keharusan manusia untuk senantiasa membaca (dalam bentuk teks), serta konteks (membaca lingkungan sekitar). Jika salah satu dari dua pembacaan ini dikesampingkan tentu akan tidak akan sampai pada pemahaman yang seimbang, terutama dalam memahami kandungan Al-Quran itu sendiri.

Kita sering mendengar istilah membaca adalah gerbang ilmu pengetahuan dan buku adalah gudang nya. Istilah tersebut senada dengan Firman Allah yang telah ku bahas tadi. Dengan demikian buku yang tidak digunakan sebagaimana fungsi nya hanya akan menjadi pajangan lemari saja. Buku akan berguna jika ada orang yang membacanya.

Hari pertama di bulan Juni ini, aku senang mendengar kabar ternyata buku yang kutunggu - tunggu telah datang. Keinginan ku untuk mencari jawaban terhadap pertanyaan - pertanyaan yang selalu muncul di otak ku akan segera terpenuhi.

Memang sudah mencari kebiasaan ku sejak kecil, aku sering mencari jawaban dari pertanyaan ku dengan membaca. Ketika ada pertanyaan masalah hukum, aku membaca buku hukum. Pertanyaan masalah agama, aku membaca buku tentang agama. Bahkan untuk sekedar pertanyaan sepele tentang anime, aku mencari jawaban dengan membaca komik itu.

Jadilah orang yang selalu belajar, karena tiada batasan bagimu untuk mencari ilmu. Membaca buku menjadi salah satu cara yang paling mudah dilakukan oleh kita para pencari ilmu. (Bro Rizki)

Wallahu a’lam bish-shawab.
First


EmoticonEmoticon

Arlina Design